Cara Menghitung Estimasi Biaya Pasang Solar Panel Untuk Rumah Type 36

 


Biaya pasang solar panel untuk rumah type 36 sebagai jenis rumah yang paling banyak dijumpai di Indonesia menjadi pencarian terbanyak akhir-akhir ini. Selain itu, kesadaran masyarakat akan kepedulian terhadap lingkungan yang semakin tinggi juga menjadi salah satu faktor.

PLTS atau singkatan dari Pembangkit Listrik Tenaga Surya akhir-akhir ini kian banyak peminat lantaran pihak pemerintah maupun swasta mulai mendorong penggunaan solar panel pada atap rumah. Hal ini menjadi salah satu upaya pemanfaatan energi matahari. Pemasangan solar panel hampir bisa dilakukan pada segala jenis rumah, salah satunya type 36 yang populer di negara kita.

Berapa Biaya Pasang Solar Panel Untuk Rumah Type 36?

Minat masyarakat akan penggunaan solar panel pun akhirnya memunculkan pertanyaan terkait harga pemasangan panel bertenaga sinar matahari ini. Kira-kira berapakah biaya melakukan pemasangan solar panel untuk rumah?

Biasanya biaya pemasangan solar panel pada rumah type 36 ini akan berbeda-beda, tergantung dengan jenis paket yang dipilih. Namun, diperkirakan biaya pemasangan solar panel ini akan merogoh kocek sekitar Rp 12 juta sampai Rp 15 juta untuk paket pemula.

Berikut adalah beberapa hal yang perlu Anda perhatikan untuk menghitung atau estimasi biaya pasang solar panel untuk rumah Anda.

  1. Jenis Paket

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jenis paket untuk solar panel ini bisa berbeda-beda tergantung dengan jenis paket yang akan Anda pasang. Jika Anda memilih paket pemula maka akan membutuhkan biaya sekitar Rp 12 juta hingga Rp 15 juta. Nominal tersebut sudah termasuk 2 unit panel surya dan pemasangannya.

  1. Perusahaan Solar Panel

Berbeda perusahaan pemasangan solar panel, maka bisa berbeda pula biaya yang ditawarkan. Seperti biaya yang ditawarkan oleh Solar Hub Indonesia yang mematok setiap 1 kWp senilai Rp 15 juta, Rp 17 juta hingga paling besar Rp 20 juta.

Jika ada harga maka pasti ada kualitas yang sepadan dengan nilai tersebut. Anda tidak perlu khawatir mengenai kualitas solar panel yang dipasang karena sudah memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI). Namun, harga tersebut belum termasuk dengan biaya instalasi dan pemasangan smart meter dari PLN.

Apa Saja Keuntungan Memasang Solar Panel?

Setelah mengetahui estimasi harga untuk pemasangan solar panel pada rumah, Anda juga perlu mengetahui apa saja keuntungannya.

  1. Lebih Hemat

Apabila dilihat secara keseluruhan, maka Anda bisa sangat diuntungkan dengan menggunakan solar panel. Jika dibandingkan dengan listrik PLN, solar panel lebih hemat sebab dalam penggunaannya, kWh akan terus menurun sehingga harga listrik yang dibayarkan pun akan semakin murah.

  1. Daya Tahan Lama

Masa pakai solar panel yang tahan sampai beberapa dekade ini bisa mengurangi pengeluaran Anda pada kebutuhan listrik. Dengan sistem daya listrik yang ditabung dan dapat digunakan lagi, Anda tidak akan boros listrik dan uang.

  1. Degradasi Rendah

Solar panel memiliki tingkat degradasi rendah yang hanya sekitar 0,3% hingga 0,8% per tahunnya. Selain itu, solar panel akan terus beroperasi sekitar 88% dari kapasitas asli walau sudah melewati masa pakai.

Jadi setelah mengetahui keuntungan dan biaya pasang solar panel untuk rumah type 36, apakah Anda juga berminat untuk memasangnya? Sebelum itu, Anda juga harus mengetahui apa saja persyaratan serta cara perawatan solar panel agar lebih mudah nantinya. Semoga bisa membantu!
LihatTutupKomentar